Waspadalah! Menurut para peneliti, ada banyak pekerjaan yang diduga bisa menyebabkan asma pada orang dewasa.
Dalam sebuah studi baru, awal perkembangan asma di masa dewasa sangat
 terkait dengan jenis pekerjaan, dan bukti terkuat tampaknya pada 
pekerjaan yang melibatkan kebersihan.
Para peneliti melakukan tinjauan sejarah pekerjaan di hampir 7.500 
orang dewasa Inggris yang lahir pada 1958 dan semuanya diikutsertakan 
dalam Studi Pembangunan Anak Nasional. Studi ini melacak kesehatan 
jangka panjang di lebih dari 11.000 orang yang hidup di Inggris.
Jenis-jenis pekerjaan yang terkait dengan asma diantaranya adalah 
pertanian dengan lebih dari 4 kali lipat berisiko, penata rambut yang 
hampir 2 kali lipat berisiko, dan percetakan yang 3 kali lipat berisiko 
asma. Selain itu, pekerjaan di bidang kebersihan lainnya juga termasuk 
yang paling berisiko.
Setelah memperhitungkan faktor yang memengaruhi, orang yang terpapar 
zat perantara risiko rendah tercatat 20 persen lebih rentan untuk 
terserang asma. Sementara, orang yang terpapar zat perantara risiko 
tinggi tercatat 53 persen lebih mudah terkena asma. Dan, bagi yang 
terpapar kedua tingkatan risiko zat perantara tersebut tercatat 34 
persen lebih mudah terkena asma.
Seperti dikutip Zeenews.com, zat perantara berisiko tinggi 
ini termasuk tepung, enzim, pembersih/produk disinfektan, logam dan asap
 logam, serta produksi tekstil.
Sumber Bacaan
Silahkan klik link artikel dibawah ini :
Awas, Merokok Sebabkan Risiko Asma pada Cucu Anda
Silahkan klik link artikel dibawah ini :
Awas, Merokok Sebabkan Risiko Asma pada Cucu Anda

Tidak ada komentar:
Posting Komentar